SMK WIKRAMA

10 Ide Usaha Anak TJKT

Bogor

10 Ide Usaha Anak TJKT

Seorang pelajar bukan berarti tidak boleh sedikitpun merasakan bagaimana berbisnis. Kesempatan dan mencari pengalaman untuk berbisnis bagi seorang pelajar akan lebih besar daripada mereka yang telah menjadi pegawai kantoran. Pengalaman berbisnis disaat muda akan sangat berguna untuk masa mendatang.

Tapi yang harus Ingat bahwa pendidikan tetap menjadi nomor satu, bisnis tidak boleh mengganggu pelajaran atau sekolah. Pendidikan untuk masa depan yang lebih baik.

 

Berikut adalah 10 ide bisnis yang dirasa cocok untuk Pelajar dan Anak Sekolahan.


1.  Jasa Pembuatan Tugas Teman.  #1

Bisnis Jasa Pembuatan Tugas Teman bisa saling menguntungkan, baik itu segi pendidikan maupun dari bisnisnya. Dari segi pendidikan, pelajaran di sekolah secara tidak langsung juga telah dipelajari ulang kembali. Dari segi bisnis, juga akan mendapatkan honor dari teman yang meminta bantuan. Setidaknya honor tersebut dapat membantu untuk menmbah uang saku disekolah.

 

Tips Mencari Pelanggan :

a). Anda harus cermat melihat teman yang di rasa membutuhkan.

b). Tawarkan Jasa Buat Tugas.

c). Ada uang Ada Jasa.

 

2. Jasa Download.  #2

Untuk jenis bisnis Jasa Download, syarat yang harus ada adalah : seperangkat komputer, jaringan internet yang cepat dan unlimited, flasdisk, dan kemampuan menganalisa dimana tempat download yang bersangkutan.

Jasa download yang akan ditawarkan bervariasi, seperti film, video, game, musik, dan software. Untuk harga sesuai dengan kapasitas download.

Disarankan target pelanggan sebaiknya kepada perempuan yang suka dengan k-pop atau musik. Jika kepada laki-laki sebaiknya ditawarkan Jasa download film, game, dan musik.

 

3.Jasa Ketik. #2

Keterampilan yang harus di miliki adalah kemampuan mengolah Ms.Word, Ms.Excel, Ms.Power Point, dan Ms. Office lainya. Sasaran pelanggan, seperti pegawai kantoran, mahasiswa, dan pelajar. Pengaturan waktu yang efesien sangat dibutuhkan.

 

4. Jasa Penulis Artikel. #1

Menulis artikel ketika dipikirkan tanpa praktek akan terasa susah, namun jika kita rajin berlatih menulis artikel kita pasti bisa. 

Sasaran pelanggan sangat luas mulai dikehidupan nyata hingga dunia maya. Jika dikehidupan nyata penulis artikel dibutuhkan pada koran ataupun tugas. Jika di dunia maya (internet) penulis artikel sangat dibutuhkan bagi mereka yang malas mengupdate web/blog yang mereka miliki. Peluang mendapatkan pelanggan lebih besar di dunia maya daripada dunia nyata. Untuk harga sesuaikan dengan pasar.

 

5. Bisnis Online > Publisher. #1

Peluang menghasilkan uang dari Bisnis Online sangat besar,hal itu bisa didapatkan jika Anda bersungguh-sungguh.

Bagi seorang pelajar atau anak sekolahan bisnis online yang direkomendasikan adalah Publisher atau Web Developer. Setelah kita yakin akan menggeluti bisnis online hal yang terpenting adalah fokus dan konsisten. Bisnis Online tak akan pernah langsung membuat kaya, bisnis online juga tidak ada yang tanpa modal. Semua usaha pasti mempunyai modal, baik itu modal semangat dan tenaga ataupun modal materi. Hal yang harus diperhatikan bagi seorang pemula (newbie) dalam bisnis online adalah Bisnis tak akan langsung menghasilkan, bisnis juga membutuh perjuangan.

Jika kita akan menjadi publisher hal awal yang harus dimiliki adalah Website/blog. Karena publisher itu berarti penyedia jasa perikalan di website/blog yang anda miliki. Orang yang akan memasang iklan pada blog anda disebut Advertiser.

 

6. Jualan Stiker. #2

Ini adalah salah satu bisnis yang bisa dilakukan pelajar atau anak sekolah. Cari gambar-gambar yang menarik dan sedang trendy sekarang. Kemudian di print di kertas stiker. Untuk anak-anak bisa ditambahkan nama mereka untuk menandai barang miliknya. Hasilnya Stiker disulap menjadi uang. Printer yang bisa di gunakan adalah Canon iP2770.

 

7. Bisnis Games. #2

Seorang gamers juga bisa menghasilkan uang.

Beberapa hal yang dapat di jadikan penghasilan di dalam Game.

a) Tips Game.

b) Jualan Item Game.

c) Jual ID Game.

d) Joki Game.

e) Jual Software Games

 

8. Jasa Instalasi Software. #2

Buat yang punya keahlian dalam menginstal software atau aplikasi di komputer, bisa di coba juga ditawarkan kepada teman-teman yang memerlukan jasa instalasi software yang berhubungan dengan mata pelajaran. Misalnya : Install Windows, Install Office, Install Photoshop, dll.


9. Membuat Channel Youtube. #1

Buat yang suka mengupload video dan membaginya di YouTube? Kamu bisa mencoba ide bisnis yang satu ini dengan lebih serius. Buatlah video yang viral. Semakin banyak yang melihat video kamu, maka semakin besar pendapatan yang akan didapatkan. Selain itu, ada fitur subscriber. Uang yang kita dapatkan berasal dari iklan yang otomatis tayang dalam video dan iklan yang akan muncul jika penonton menekan tombol klik. Saat membuat video, kamu bisa menggunakan softaware untuk mengedit video, supaya hasil video lebih jernih dan lebih indah. Beberapa video populer dan banyak dikunjungi adalah video tutorial, video kocak, dan rekaman karya pribadi.

 

10. Menjadi Influencer Di Instagram. #1

Dari sekian banyak media sosial yang ada, Instagram adalah salah satu platform yang pertumbuhannya sangat pesat. Kuncinya juga terletak pada jumlah followers yang kita miliki. Cara untuk memperoleh pemasukannya pun mirip dengan Youtube yaitu melalui sponsorship dan endorsement.

 

Bagaimana caranya untuk menarik followers yang banyak? Salah satunya adalah dengan rutin memposting berbagai foto bagus yang membuat orang penasaran dan merasa perlu untuk terus mengikuti postingan kamu. Jika anda terkenal, sponsorship pun akan muncul dengan sendirinya.

 

Kamu bisa diminta untuk meng-endorse produk-produk dengan bayaran tertentu. Caranya mudah sekali. Anda hanya tinggal membuat foto sedang menggunakan produk yang akan di-endorse tersebut,dan menuliskan caption promo. Tentu saja proses untuk mendapatkan endorse tidaklah instant. Namun, tak ada salahnya mencoba bukan?

 

*Keterangan

#1 = Sangat Direkomendasikan

#2 = Direkomendasikan

Sumber Berita: http://infoanaktkj2019.blogspot.com/2019/09/10-ide-peluang-usaha-untuk-anak-tkj.html

Sumber foto: https://images.app.goo.gl/ostye8SJTbqPVJf89